Artikel
Pendistribusian BST di Kantor Desa Wakan
Wakan - pendistribusian BST hari Kamis tanggal 21 Mei 2020 dimulai dari Pukul 13.00 - 17.30 WITA. Bantuan Sosial Tunai (BST) merupakan satu dari beberapa jenis bantuan sosial akibat dampak Pandemi COVID-19 yang di berikan oleh Kementerian Sosial RI. Desa Wakan merupakan salah satu Desa yang Keluarga Penerima Manfaat dari Bantuan Sosial Tunai dengan jumlah 463 KPM/Keluarga.
Kehadiran PT. Pos kantor Keruak di Kantor Desa tidak lupa dilakukan penjagaan dan memastikan keamanan dengan menghadirkan perwakilan BKD Desa Wakan, Polmas dan Babinsa.
Pendistribusian masih pada tahap pertama atau pencairan satu bulan. Karena akan ada tiga bulan untuk penerimaan. Petugas PT. POS Indonesia Kantor Keruak meminta agar kartu yang berbentuk selembar kertas disimpan dengan rapi agar tidak kusam dan tidak sobek.
"Untuk ibu/bapak/saudara/saudari penerima manfaat agar menyimpan dan memperhatikan kertas ini (barcode) karena akan dipakai selama tiga bulan" tegas petugas POS Keruak.
Dalam proses pembagian di Desa Wakan, berjalan dengan tertib sesuai jadwal yang telah di rancang oleh Kasi Kesra agar tidak terjadi penumpukan Massa di Luar maupun di dalam kantor Desa.
Alhamdulillah pendistribusian Bantuan Sosial Tunai niki berjalan dengan lancar meskipun maish ada 16 KPM yang belum mengambil ke Kantor Desa Wakan karena berhalangan hadir, ada yang sakit dan ada yang masih ditempat lain (luar Desa Wakan) dari total 337 KPM sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan oleh pihak POS Keruak" Kata Kasi Kesra Desa Wakan.
Sambungnya (Kasi Kesra) ... "ini merupakan pendistribusian Kartu Pengambilan (barcode) kedua, karena sebelumnya ada 41 KPM yang sudah terealisasi, sehingg sampai saat ini bisa dikatakan 90% KPM penerima BST di Desa Wakan sudah menerima bantuan sosialnya".
"beberapa warga sangat bersyukur karena pihak PT. POS Indonesia dengan Kantor Keruak mau melayani di hari libur apalagi sampai mau mel di Kantor Desa itu sendiri". Kata salah satu Kadus di Desa Wakan.